PENGARUH PROSES TEMPER TERHADAP KEKERASAN, KETANGGUHAN DAN STRUKTUR MIKRO PADA HASIL TEMPA TRADISIONAL DI DESA MANDI ANGIN
Keywords:
Medium carbon steel, tempering, kekerasan, impak dan struktur mikroAbstract
Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah baja pegas daun bekas (medium carbon steel) yang digunakan masyarakat desa mandi angin sebagai bahan baku utama untuk membuat parang. Pemberian laku panas di dalam tungku (furnace) dan dilanjutkan tempering selama 60 menit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui harga kekerasan, harga impak (toughness) dan struktur mikro, pada hasil tempa di desa mandi dengan variasi spesimen : spesimen awal, tempering 250°C, dan tempering 400°C. Hasil pengamatan struktur mikro pada spesimen awal didapatkan fasa martensit dan perlit, spesimen tempering 250°C didapatkan fasa martensit temper dan ferrit, dan pada spesimen tempering 400°C didapatkan fasa martensit dan sedikit perlit. Dari pengujian kekerasan didapatkan harga kekerasan rata - rata teringgi pada spesimen awal sebesar 744,8 VHN dan berturut-turut menuju posisi terendah, yaitu spesimen tempering 250°C sebesar 668,3 VHN, dan paling rendah spesimen tempering 400°C sebesar 461 VHN. Dari hasil pengujian impak didapatkan harga ketangguhan rata-rata tertinggi (paling liat) adalah spesimen tempering 400°C sebesar 0,139 J/mm² dan berturut-turut menuju posisi terendah, yaitu tempering 250° C sebesar 0,077 J/mm² dan terendah (paling getas) adalah spesimen awal sebesar 0,034 J/mm².Downloads
References
2. Agung Sertyo Darmawan . 2008. Proses quenching dan tempering pada SCMnCr2 untuk memenuhi standar JIS G 5111. Jurnal Media Mesin. Vol. 9, No. 02, juli 2008.
3. Desti Nurjayanti, dkk. 2013. Pengaruh lama pemanasan, pendinginan cepat, dan Tempering 600ºC terhadap Sifat Ketangguhan pada Baja Pegas Daun AISI No. 9260 Jurnal Teori dan aplikasi fisika Vol. 01, No 02, juli 2013.
4. Rudi S dan Estu T. 2016. Perbandingan Kekerasan dan Struktur Mikro Pegas Daun yang Mengalami Proses Heat Treatment. Bina Teknika, Volume 12 Nomor 2, Edisi Desember 2016, 185-193.
5. Susri Mizhar dan suherman. 2011. Pengaruh perbedaan kondisi tempering terhadap struktur mikro dan kekerasan dari baja aisi 4140. Jurnal dinamis volume II No 8 Januari 2011.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, Authors retain copyright and grant the AUSTENIT right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
AUSTENIT, the Editors and the Advisory International Editorial Board make every effort to ensure that no wrong or misleading data, opinions or statements be published in the journal. In any way, the contents of the articles and advertisements published in AUSTENIT are the sole responsibility of their respective authors and advertisers.