FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI OPTIMALISASI PEMANFAATAN ASET TETAP KABUPATEN OGAN KOMERING ILIR
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.10005718Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh identifikasi aset, inventarisasi aset, dan penilaian aset terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap di BPKAD Kabupaten Ogan Komering Ilir. Data penelitian menggunakan data primer yang diperoleh dari kuesioner sebanyak 63 responden di BPKAD Kabupaten Ogan Komering Ilir. Data tersebut diolah menggunakan teknik analisis data regresi linier berganda dengan menggunakan software SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukkan secara simultan variabel independen yaitu identifikasi aset, inventarisasi aset, dan penilaian aset secara bersama-sama memiliki pengaruh terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap. Secara parsial, variabel Identifikasi aset dan penilaian aset berpengaruh positif dan signifikan terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap, variabel inventarisasi aset tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap optimalisasi pemanfaatan aset tetap
Kata Kunci: Pengelolaan Aset Tetap, Kab. Ogan Komering Ilir, Optimalisasi
Â