Implementasi Generalized Vector Space Model (GVSM) Dalam Pencarian Kata Favorit Pengunjung Mixue
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.13325769Abstract
Pada era globalisasi dan kompetisi bisnis yang semakin ketat, perusahaan-perusahaan di berbagai sektor industri berlomba-lomba untuk memahami dan memenuhi kebutuhan pelanggan mereka. Mixue adalah perusahaan yang beroperasi di industri makanan dan minuman yang telah berkembang pesat. Mixue berusaha untuk merancang beragam produk minuman yang memenuhi preferensi pelanggan. Dalam memenuhi preferensi pelanggan, perlu adanya pemahaman yang mendalam tentang minat pelanggan agar dapat mengembangkan produk-produk yang sesuai dengan minat mereka berdasarkan kata favorit mereka. Metode GVSM adalah salah satu metode yang digunakan dalam mengetahaui pencarian kata favorit. GVSM menggabungkan aspek-aspek dari Vector Space Model (VSM) dan Generalized VSM untuk memberikan hasil yang lebih akurat dan relevan untuk mencari hasil dari pencarian berdasarkan kata kunci yang dimasukkan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat ditarik kesimpulan bahwa dalam menerapkan Metode Generalized Vektor Space Model (GVSM) dalam menentukan kata kunci yang akan digunakan untuk dikaitkan dengan kesembilan belas dokumen (term) menunjukkan bahwa D1, D3 dan D5 memiliki nilai similaritas yang sama dan tertinggi dengan kata kunci, sedangkan D2, D4 dan D6 memiliki nilai similaritas terendah dari kata kunci. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kata yang paling favorit yang menjadi sebab pengunjung memiliki minatterhadap Mixue adalah kata “pilihan†yaitu sebesar 0,4909114594763.