Desain Generator Listrik yang Terintegrasi dengan Aplikasi IoT (Internet of Things)
DOI:
https://doi.org/10.5281/zenodo.13343569Abstract
Energi listrik merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan manusia untuk meningkatkan kesejahteraan hidup. Untuk memenuhi peningkatan kebutuhan akan energi listrik maka diperlukan juga pengembangan sistem pembangkit energi listrik alternatif yang dapat diperbaharui. Salah satu komponen utama untuk menghasilkan energi listrik alternatif yaitu generator. Generator adalah sebuah alat yang berfungsi sebagai perubah energi mekanik menjadi energi listrik. Energi listrik yang dihasilkan oleh generator bisa berupa listrik ac dan listrik dc. Hal tersebut tegantung dari konstruksi generator yang dipakai. Berdasarkan kondisi tersebut maka pada perancangan ini akan di desain dan di buat sebuah generator aksial fluks, satu fasa dengan menggunakan magnet Neodynium Ferit Boron ( NdFeB ) yang dioperasikan pada kecepatan 250 - 2500 rpm. Menggunakan Motor Dc MY1016 sebagai penggerak dari generator dan dua buah batre aki 12 volt sebagai sumber catu dayanya serta penggunaan IoT (Internet of Things) untuk mengontrol dan monitoring arus, tegangan, dan daya keluaran dari generator. Hasil pengujian menunjukan bahwa pada saat generator tidak dibebani menghasilkan tegangan maksimal sebesar 178,2 Volt dan kecepatan putaran 2500 rpm. Pada saat berbeban, tegangan yang dihasilkan generator sebesar 129 Volt dengan intensitas cahaya terang.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 TEKNIKA
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.