Analisis Dampak Derajat Kejenuhan dan Kondisi Jalan Terhadap Kecelakaan Lalu Lintas

Authors

  • Hemas Amanatun Nisa Jakarta State Polythecnic
  • Eva Azhra Latifa Politeknik Negeri Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.7535909

Abstract

Beberapa ruas jalan di Kota Bekasi memiliki angka kecelakaan yang cukup tinggi dengan faktor penyebab kecelakaan yang beragam. Salah satunya yaitu Jl. Raya Ir. H. Juanda, Jl. Raya Siliwangi, Jl. Raya A. Yani dan Jl. Perjuangan yang paling banyak terjadi kecelakaan lalu lintas. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan daerah rawan kecelakaan menggunakan metode Angka Ekuivalen Kecelakaan, Batas Kontrol Atas dan Upper Control Limit serta titik rawan kecelakaan, menganalisis hubungan derajat kejenuhan dan kondisi jalan terhadap kecelakaan lalu lintas, menentukan biaya kecelakaan lalu lintas dengan metode The Gross Output, dan menentukan alternatif solusi untuk mengurangi kecelakaan. Daerah rawan kecelakaan Jl. Raya Ir. H. Juanda yaitu di segmen 1, Jl. Raya Siliwangi di segmen 1, 2, 6, dan 7. Jl. Raya A. Yani daerah rawan kecelakaannya di segmen 1, serta Jl. Perjuangan terdapat di segmen 4. Hasil analisis korelasi dan regresi menunjukan adanya pengaruh antara derajat kejenuhan dan kondisi jalan terhadap kecelakaan lalu lintas namun tidak signifikan. Perhitungan biaya kecelakaan mendapatkan hasil yang berbeda tren tiap tahunnya di setiap ruas jalan, dan biaya akibat kehilangan produktivitas di Kota Bekasi naik setiap tahunnya. Alternatif solusi yang diajukan, memperjelas rambu dan marka jalan, pengaturan lalu lintas, serta pemeliharaan jalan sesuai nilai kondisi kerusakan jalan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-10-20