Implementasi Algoritma Hill Cipher Untuk Keamanan Rekam Medis Di Puskesmas Pematang Raya

Authors

  • Ronaldo Mardianson Sinaga Universitas Negeri Medan
  • Nice Rejoice Refisis Universitas Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.10068238

Abstract

Kurangnya keamanan yang di terapkan pada data rekam medis, sehingga ada kemungkinan orang lain yang tidak berwenang mengakses data rekam medis. Tujuan penelitian ini untuk mengamankan data rekam medis dengan mengimplementasikanya pada algoritma Hill Cipher dan mempermudah dalam mencari data serta mentransimikan data dengan lebih efisien dan aman. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan intrumen penelitian, yaitu wawancara dan studi dokumen. Pada penelitian ini kunci enkripsi dan dekripsinya berupa perkalian matriks dan untuk karakter yang digunakan sebanyak 93 karakter. Dalam penerapan terhadap sistem algoritma Hill Cipher di terapkan pada database, sehingga data tersimpan dengan aman. Hasil pengujian validasi enkripsi dan deskripsi diketahui bahwa sistem dapat mengenkripsi dan mendeskripsikan kembali data sesuai dengan ketentuan algoritma hill cipher. Dari pengujian fungsionalitas dan non fungsionalitas, sistem bekerja segabagaimana mestinya dan dapat menyesuaikan pada perangkat yang digunakan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-11-03

How to Cite

Sinaga, R. M., & Refisis, N. R. . (2023). Implementasi Algoritma Hill Cipher Untuk Keamanan Rekam Medis Di Puskesmas Pematang Raya. JUPITER: Jurnal Penelitian Ilmu Dan Teknologi Komputer, 15(2), 871–882. https://doi.org/10.5281/zenodo.10068238