Sistem Informasi “Service Automation” Berbasis Android pada PT. Pradinata Globalmasa Group

Authors

  • Wiktasari Wiktasari Politeknik Negeri Semarang
  • Tri Raharjo Yudantoro Politeknik Negeri Sriwijaya
  • Mardiyono Politeknik Negeri Sriwijaya

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.10071417

Abstract

Perkembangan bisnis di bidang properti saat ini sedang berkembang pesat. Kegiatan yang umum penyebaran brosur, pemesanan (booking), pembayaran, histori pemesanan hingga pelunasan properti, serta penanganan komplain oleh pelanggan masih dilakukan secara manual. Banyak perusahaan properti yang masih menggunakan pendekatan tradisional dalam dalam menjalankan bisnis mereka [1]. Demikian juga dengan PT. Pradinata Global Masa Group yang beralamat di Kantor Pemasaran Grand Permata Jl. Al Barokah, Rowosari, Tembalang, Semarang yang merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang perumahan dan konstruksi. Saat ini banyak perusahaan properti masih menggunakan pendekatan tradisional dalam mempromosikan dan menjual properti mereka Perkembangan teknologi yang semakin pesat terutama dalam bidang perangkat lunak dan dapat membantu dalam berbagai aspek kehidupan. Perkembangan teknologi berbasis android dapat dimanfaatkan sebagai media yang mendukung proses promosi dan penjualan properti dinilai menjadi lebih mudah dan efisien [2].Penelitian yang akan dilakukan adalah dengan membangun perangkat lunak berbasis android yang melakukan promosi dan penjualan properti. Pada aplikasi terdapat fitur melihat properti yang tersedia, melakukan pemesanan, pembayaran DP dan komplain pelanggan terhadap proses pembangunan properti yang dibeli.

 

Kata kunci: Sistem Promosi, Perumahan, Android

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-11-04

How to Cite

Wiktasari, W., Tri Raharjo Yudantoro, & Mardiyono. (2023). Sistem Informasi “Service Automation” Berbasis Android pada PT. Pradinata Globalmasa Group. JUPITER: Jurnal Penelitian Ilmu Dan Teknologi Komputer, 15(2), 1043–1052. https://doi.org/10.5281/zenodo.10071417