IMPLEMENTASI SISTEM REWARD DAN PUNISHMENT SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA AKSARI RESORT UBUD

IMPLEMENTATION OF REWARD AND PUNISHMENT SYSTEM AND IMPLICATIONS ON EMPLOYEE PERFORMANCE AT AKSARI RESORT UBUD

Authors

  • Tutik Juniasih Ni Ketut Politeknik Negeri Bali
  • I Ketut Santra Politeknik Negeri Bali
  • Inten Politeknik Negeri Bali

DOI:

https://doi.org/10.5281/zenodo.13906037

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui implikasi sistem reward maupun punishment baik secara parsial dan simultan dalam hubungannya dengan kinerja karyawan pada Aksari Resort Ubud. Implementasi sistem reward dan punishment yang kurang optimal dalam penelitian ini berdampak langsung pada penurunan kinerja karyawan. Hal ini ditandai dengan meningkatnya kasus keterlambatan, kurang teliti dalam tugas, dan penurunan kualitas pelayanan terhadap tamu. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah berasal dari keseluruhan karyawan Aksari Resort Ubud yang jumlahnya 55 orang sebagai responden penelitian. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan teknik sampling jenuh atau dengan kata lain seluruh populasi digunakan menjadi sampel penelitian. Sampel yang terpilih diberikan satu set kuesioner dilanjut dengan observasi dan wawancara. Setelah data terkumpul, dilakukan olah data dengan regresi linear berganda dengan memanfaatkan SPSS V.26. Olah data menunjukkan hasil bahwa baik sistem reward maupun punishment berpengaruh terhadap kinerja karyawan secara serempak dan signifikan secara statistik. Selain itu sistem reward dan punishment secara parsial berdampak terhadap kinerja karyawan. Dilihat dari hasil uji statistik dapat dikatakan bahwa komponen reward memengaruhi kinerja karyawan lebih dominan dibandingkan dengan mekanisme punishment.

Downloads

Published

2024-10-09

How to Cite

Ni Ketut, T. J., Santra, I. K., & Ni Luh Putu, I. R. (2024). IMPLEMENTASI SISTEM REWARD DAN PUNISHMENT SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA AKSARI RESORT UBUD: IMPLEMENTATION OF REWARD AND PUNISHMENT SYSTEM AND IMPLICATIONS ON EMPLOYEE PERFORMANCE AT AKSARI RESORT UBUD. Jurnal Aplikasi Manajemen Dan Bisnis, 5(1), 1–13. https://doi.org/10.5281/zenodo.13906037