Kepemimpinan, Motivasi Kerja, dan Kinerja Karyawan Pada PT. Bonardo Cipta Utama Palembang

Main Article Content

Wydiya Wydiya
Ummi Kalsum
Maftuhah Nurrahmi
Yunita Febriani

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Populasi penelitian ini merupakan karyawan dari PT. Bonardo Cipta Utama di Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan yang berjumlah 62 orang. Sampel yang diambil pada penelitian ini berjumlah 54 orang dengan menggunakan teknik proportinate stratified random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda, uji F, uji t, dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan ada pengaruh positif yang signifikan pada kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Artinya antara kepemimpinan dan motivasi kerja sama-sama memiliki dampak yang saling berkaitan dalam memengaruhi kinerja karyawan. Kepemimpinan berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan, dan motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Bonardo Cipta Utama di Kabupaten Muara Enim. Penelitian ini diharapkan dapat memberi literasi mengenai kepemimpinan, motivasi, dan kinerja karyawan untuk kalangan akademisi dan praktisi.

Article Details

How to Cite
Wydiya, W., Kalsum, U., Nurrahmi, M., & Febriani, Y. . (2023). Kepemimpinan, Motivasi Kerja, dan Kinerja Karyawan Pada PT. Bonardo Cipta Utama Palembang. Jurnal Aplikasi Manajemen Dan Bisnis, 3(2), 33–43. https://doi.org/10.5281/8003583
Section
Articles